7 Fakta Orang Jutek Yang Perlu Anda Ketahui!

Setiap orang memang memiliki karakternya masing-masing, ada yang humoris, ada yang cuek ada pula yang jutek abiss. Terutama orang yang memiliki karakter Jutek cenderung sulit di dekati bahkan tidak jarang pula yang beranggapan bahwa orang jutek termasuk orang yang egois. Namun tahukah anda, dibalik karakter tersebut, terdapat kelebihan dan fakta menarik yang hanya ada para orang jutek. Penasaran? silahkan simak infonya berikut ini. 


Beberapa penelitian akhirnya memutuskan untuk mendalami ilmu di balik fenomena yang sering dialami oleh para perempuan itu. Seperti yagn dilaporkan Washington Post dan dilansir oleh News.com.au(3/2/2016) yang lalu, Jason Rogers dan Abbe Macbeth, dari Noldus Information Technology, Belanda berusaha menjawab mengapa wajah jutek ini dilihat sebagai wajah tanpa ekspresi.

Berdasarkan penelitian yang dilakukan, Rogers dan Macbeth menemukan, orang dengan wajah jutek sebesar 97 persen emosinya memang netral. Sementara 3 presen sisanya menunjukan emosikecil seperti sedih dan terkejut.

7 Fakta Orang Jutek 

Berkepribadian Tertutup
Sikap yang tertutup atau introvert memang suatu hal yang lumrah di lakukan oleh setiap orang terutama para wanita. Entah mengapa, ia merasa bahwa orang lain tidak perlu mengetahui kehidupannya. Bahkan kadang orang dengan karakter seperti ini kurang nyaman berada di keramaian dan lebih menikmati kesendiriannya. 

Malas dengan Urusan Orang Lain
Karena orang yang memiliki karakter jutek tidak ingin orang lain mengetahui kehidupannya, maka ia juga tidak senang untuk mengurusi urusan pribadi orang Lain. Bahkan untuk mendengar kehidupan orang lain, orang dengan karakter jutek ini cukup membuatnya tidak nyaman.

Tidak Mudah Tertarik
Fakta orang jutek selanjutnya adalah tidak mudah tertarik. Ketertarikan hanya muncul jika ia merasa hal tersebut benar-benar dibutuhkan atau memberikan pengaruh yang besar baginya. 

Tidak Mudah Terbebani dengan Masalah
Orang Jutek memiliki keunikan tersendiri, diantaranya dia menganggap sebuah masalah secara santai. Ia akan tetap berusaha agar bisa menyelesaikan masalah tersebut dengan sebaik mungkin. Menariknya mereka sering menganggap masalah tersebut sebagai beban, karena ia bisa menunda atau berhenti memikirkan kapanpun ia mau. Menarik bukan!

Sulit Didekati
Mungkin di sekitar kita sering kita jumpa berbagai karakter salah satunua teman dengan karakter jutek. Tidak jarang orang dengan karakter jutek ini, sulit diajak bicara, mungkin ia akan memberikan respon, namun respon tersebut ala kadarnya. Jadi jika kalian berbicara dengan orang jutek anda harus benar-benar siap dan jangan berharap untuk selalu mengajaknya bercanda, karena ia hanya akan merespon dengan seadanya. 

Namun meskipun terkesan menyebalkan. Namun dibalik sikap tersebut yang sangat dingin justru membuat kita mersa tertantang dan terus mendekatinya. 

Penuh Kejutan
Sudah menjadi rahasia umum jika orang dengan karakter jutek selalu identik dengan pemarah. Orang dengan karakter ini memang bukan tipe orang yang ramah-tamah, terutama jika merkea bertemu dengan orang-orang yang baru mereka kenal. Namun ketika ia bisa menunjukkan sebuah sikap yang lembut, maka hal tersebut otomatis akan berubah menjadi sebuah kejutan. Itulah yang membuat orang-orang tidak jutek susah untuk ditebak karena ia memiliki banyak karakter.

Lebih Ekspresif
Orang jutek biasanya lebih Ekspresif, mereka lebih terbuka dan ekspresif mengenai perasaannya. Jika ia sedang marah, maka ia akan betul-betul menunjukkan sikap marahnya tersebut. Terutama dalam urusan asmara, hal ini tergolong sangat menguntungkan. karena kita sebagai pasangannya akan lebih mudah mengetahui atau memahami suasana hatinya.

Seperti yang telah kita bahas diatas Orang jutek memang selalu identik dan sering dianggap sebagai orang yang kurang ramah dan menyebalkan. Namun ada salah salah satu fakta lagi yang jarang dibahas dan jarang diketahui orang tentang si karkater jutek ini, Dibalik wajahnya yang kecut dan menyebalkan. Orang Jutek biasanya penyayang loh... ! gak percaya, cek saja

0 Response to "7 Fakta Orang Jutek Yang Perlu Anda Ketahui!"

Posting Komentar